Beranda
Automotive
Formula 1
Lewis Hamilton
Mercedes
News
Asal - usul "Hammer Time" Lewis Hamilton di Tim Radio
Asal - usul "Hammer Time" Lewis Hamilton di Tim Radio

Bagi penggemar Formula 1, apalagi fans nya Lewis Hamilton, pastinya sangat familiar dengan istilah "Hammer time". Istilah ini sering digunakan oleh tim radio untuk memberi instruksi kepada Lewis Hamilton untuk mengeluarkan seluruh potensi yang ada pada mobil.

Lalu dari mana asal istilah "Hammer Time" dari Tim Radio Lewis Hamilton ini? Rupanya istilah ini terinspirasi dari sebuah lagu yang dibawakan oleh MC Hammer tahun 1990 dengan judul “U Can’t Touch This” didalam lagu tersebut ada lirik "hammer time!".

Ditambah lagi tiga suku kata Lewis Hamilton di balapan F1 adalah "HAM" jadi istilah Hammer time bisa juga diartikan dengan "Hamilton time". 

Peter Bonnington (Bono), race engineer Lewis Hamilton, baru - baru ini menggunakan kembali istilah Hammer time saat balapan di US GP. Saat Mercedes mendominasi, istilah ini selalu terdengan hampir di setiap balapan namun saat ini istilah itu sangat jarang terdengar.

Istilah "Hammer time" Berawal dari kebingunan Lewis Hamilton di Radio Saat Balapan

Penggunaan istilah hammer time Lewis Hamilton berawal dari kebingungan sang pembalap saat diminta untuk memacu mobilnya lebih kencang (It's time to push!). Lewis saat itu kebingungan karena dia sudah melakukannya sebelum disuruh.

"Ada satu waktu dimana dia (Bono) menginstruksikan "now is the time to push," saya sangat kebingunan saat itu karena saya sudah melakukannya sebelum instruksi tersebut, saya jawab "dude, I'm already pushing!" -Lewis Hamilton

Hal ini sangat bisa dimengerti karena setiap balapan para pembalap pastinya berusaha untuk kencang di setiap lap. Namun ada kalanya mereka tidak bisa menggunakan settingan mesin (engine mixture) paling kencang, atau mereka tidak bisa menggunakan seluruh baterai yang tersedia. Di beberapa waktu mereka juga harus menjaga ban agar tidak cepat "gundul" sampai akhir balapan.

Setelah berdiskusi, Lewis pun akhirnya memahami detail dan maksud dari instruksi tersebut. Bono ingin dia menggunakan semua kemampuan yang ada pada mobil, termasuk baterai, ban, engine mixture, dll. Semua itu dimaksudkan agar mobilnya bisa mendapatkan waktu (lap time) maksimal.  

Saya pun akhirnya bilang kepada Bono, jika kamu ingin saya mengeluarkan seluruh kemampuan (all out), menggunakan semua elemen yang ada pada mobil, bilang saja "It's hammer time". -Lewis Hamilton

Mulai saat itu, Bono sering menggunakan istilah Hammer time didalam tim radio saat mereka ingin Lewis untuk membalap sekencang mungkin. 

Dalam beberapa situasi radio "Okay Lewis, It's Hammer time!" bisa membuat tim lawan panik karena setelah tim radio tersebut Lewis dipastikan "menggila" dengan mobilnya. 

Kapan "mode" Hammer time biasa digunakan?

Momen Hammer time Lewis Hamilton biasanya digunakan saat mendekati waktu pit stop (ganti ban), atau saat mereka ingin memperbesar gap dengan pembalap yang ada dibelakangnya atau memperkecil jarak dengan pembalap yang ada didepannya. 

"Pit-stop window" atau rentang waktu dimana para pembalap mengganti ban adalah waktu yang sangat krusial, hal ini berkaitan juga dengan strategi setiap pembalap. Jika strategi pit stop berhasil, tidak jarang para pembalap bisa menyusul pembalap didepannya tanpa harus melewatinya didalam lintasan.

Istilah hammer time juga sering digunakan saat Lewis sedang memimpin balapan, hal ini dilakukan untuk menjaga jarak atau menjauh dari pembalap yang ada dibelakangnnya. Dan masih banyak lagi skenario - skenario dimana Lewis Hamilton mendapat instruksi radio "Okay Lewis, it's Hammer time!"

Duet Bono-Lewis di tim radio sangat ikonik dan juga menghasilkan banyak sekali prestasi. Gelar juara 7 kali yang didapatkan Lewis Hamilton juga tidak lepas dari peran Peter Bonnington sebagai race engineer nya.

Bono - Lewis duet tersukses di Formula 1?

Peran race engineer terkadang jarang tersorot kamera saat balapan, kita mungkin hanya mendengar tim radio saja dan itu pun hanya sesekali. Walaupun begitu, peran race engineer sangat krusial bagi pembalap karena seluruh informasi berasal dari race engineer.

Begitu juga dengan peran Bono (panggilan akrab race engineer Hamilton) terhadap kesuksesan Lewis Hamilton di lintasan balap. Dengan adanya tim yang mengurus strategi dan memberikan informasi akurat, Hamilton pastinya merasa terbantu dan dengan begitu dia hanya perlu fokus membalap.

Duet Bono dan Hamilton ini termasuk salah satu duet atau kerjasama tersukses di F1. Seluruh gelar juara dunia yang didapatkan Lewis Hamilton semuanya tidak lepas dari peran race engineer, Peter Bonnington.

Baca juga:

Penulis blog

Rindi Putra
Rindi Putra
Graphic Designer & Technology Junkie Graduated with 'International Trade Management' Major | 2 Years of Professional career on International Shipping Company & 3 Years career on Local Fashion Brand Company | 10 Years (and still counting) as Digital content creator. Feel free to connect with me on Social Media Twitter/Instagram: @rindiputra

Tidak ada komentar

Mohon maaf komentar Anda tidak akan langsung muncul karena ada proses moderasi. Terpaksa harus dilakukan untuk menyaring komentar spam yang merugikan banyak pihak. Terima kasih atas pengertiannya. Selamat membaca!